Biarkan Tangan Tuhan yang Bekerja Teks Puisi Khoirul Triann
Table of Contents
Biarkan Tangan Tuhan yang Bekerja merupakan judul puisi karya Khoirul Triann yang dibacakan olehnya di Kanal Youtube Catatan Khoirul Triann. Berikut teks puisinya :
jauh-jauh mencari ketenangan sepertinya yang kamu butuhkan
saat ini hanya perlu berdamai dengan kenangan
sesulit-sulitnya buat sembuh
rasanya pulang ke rumah sendiri adalah jawaban dari semua obatnya
bukan rumah yang itu tapi rumah yang isinya Hanya kamu dan dirimu sendiri
yang paham tentang bagaimana caranya merelakan dan melepaskan
yang kadang tidak harus diikhlaskan
kamu bohong kalau misalnya kamu bilang sudah ikhlas
seseorang yang sudah benar-benar menerima lukanya
tidak akan pernah membahas lukanya lagi kepada siapapun
jadi kamu kalau masih suka mengeluh, suka menyesali yang sudah-sudah
Bahkan suka menceritakannya lagi kepada orang baru
tandanya kamu masih belum ikhlas,
tandanya kamu masih belum bisa berdamai
mungkin kalau tidak dijatuhkan dulu
kamu akan selamanya lupa bahwa ini cuma dunia
ini cuma hidup
yang skenarionya sudah diatur sama Tuhan
kita hanya memerankan tidak berhak menyalahkan
kadang memang ketika kita meminta bahagia
Tuhan justru beri Kita Luka
agar ketika bahagianya beneran datang
kita tahu bagaimana maknanya dan cara mensyukurinya
Tuhan baik tahu cuma kadang kita yang jarang paham bahwa Tuhan itu baik
sesekali coba lihat dirimu berapa kali Patah Hati
yang padahal
Tuhan sudah jelas-jelas memintamu buat jangan terlalu berharap dengan manusia
jangan mengharapkan kebaikan dari manusia
karena kadang Tuhan cemburu sama kita
Soalnya kalau kita menangis
yang kita cari bukan Tuhan tapi malah manusia lain
yang padahal manusia di bumi tidak ada yang benar-benar peduli
kadang mereka hanya ingin tahu
tidak sepenuhnya benar ingin membantu
sia-sia kita jadi manusia baik
kalau kita tidak pernah punya hubungan baik dengan Tuhan
sia-sia kita berdoa
Kalau kita masih Selalu ragu dengan keputusan Tuhan
sekali lagi jangan cari bahagia tapi Carilah ketenangan
yang dimana kamu bisa mensyukuri hidup untuk satu hari lagi di bumi
sesederhana, Masih diberi nafas saja itu sudah luar biasa
berhenti menggantungkan diri pada manusia
mulailah menceritakan apa-apa yang membuatmu lelah kepada Tuhan
Siapa tahu Tuhan bisa bantu
Bukankah masalahmu itu hanya sebagian kecil dari kehendak Tuhan
yang tidak mungkin tidak ada jalan keluarnya
kamu hanya perlu menjadi manusia baik
maka semuanya akan tenang
kamu hanya perlu sabar dan sekarang biarkan tangan Tuhan yang bekerja
Jogja, 6 Januari 2023
***
Demikian Teks Puisi Khoirul Triann Biarkan Tangan Tuhan yang Bekerja.
(Catatan Penutup)
Terima kasih telah berkunjung ke website Sampah Kata.
Terima kasih telah berkunjung ke website Sampah Kata.
Salam kopi pahit...
Post a Comment